RESEP CARA MEMBUAT TELUR TOPPA LADA
RESEP TELUR TOPPA LADA
by mbaiyya (Mom's recipe)
Bahan TELUR TOPPA LADA :
5 butir telur ayam
1 buah tomat merah besar, potong kotak
2 sdt gula pasir
garam secukupnya
kaldu bubuk, bila suka
75 ml air (secukupnya)
Bumbu halus TELUR TOPPA LADA :
6 butir bawang merah
4 butir bawang putih
3 cabe merah besar
5 cabe merah keriting
1 genggam cabe rawit
Cara MEMBUAT TELUR TOPPA LADA :
Rebus telur sampe mateng, kupas lalu goreng sampe
kulitnya kecoklatan. Angkat, tiriskan.
Tumis bumbu sampe wangi, masukkan tomat. Tambahkan
air, lalu aduk rata.
Tambahkan gula garam, aduk rata. Koreksi rasa.
Masukkan telur, biarkan bumbu meresap.
Angkat, sajikan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT TELUR TOPPA LADA"